Menurut definisi yang disetujui oleh Asosiasi Pemasaran Amerika "Manajemen Pemasaran ialah proses perencanaan dan pelaksanaan pemikiran,penetapan harga,promosi serta penyaluran gagasan,barang dan jasa untuk menciptakan pertukaran yang memuaskan tujuan-tujuan individu dan organisasi".
1. Tugas-Tugas Manajemen Pemasaran
Berikut serangkaian tugas yang menentukan keberhasilan manajemen pemasaran dan kepemimpinan pemasaran ialah sbb :
- Mengembangkan strategi dan rencana pemasaran
- Menangkap pemahaman (atau gagasan) pemasaran
- Berhubungan dengan pelanggan
- membangun merek yang kuat
- Membentuk penawaran pasar
- Menghantarkan nilai
- Mengkomunikasikan nilai
- Menciptakan pertumbuhan panjang
2. Proses Manajemen Pemasaran
Proses manajemen pemasaran dimulai dengan cara :
a. menganalisis peluang pemasaran
b. meneliti dan memilih pasar sasaran merencanakan strategi pemasaran
c. merencanakan program pemasaran
d. melakukan pengorganisasian dan pelaksanaan pemasaran
e. pengendalian usaha pemasaran
- Menangkap pemahaman (atau gagasan) pemasaran
- Berhubungan dengan pelanggan
- membangun merek yang kuat
- Membentuk penawaran pasar
- Menghantarkan nilai
- Mengkomunikasikan nilai
- Menciptakan pertumbuhan panjang
2. Proses Manajemen Pemasaran
Proses manajemen pemasaran dimulai dengan cara :
a. menganalisis peluang pemasaran
b. meneliti dan memilih pasar sasaran merencanakan strategi pemasaran
c. merencanakan program pemasaran
d. melakukan pengorganisasian dan pelaksanaan pemasaran
e. pengendalian usaha pemasaran
Tahap penganalisisan ini akan menghasilkan peluang pemasaran dan alternatif pasar sasaran,tahap perencanaan menghasilkan alternatif strategi pemasaran dan alternatif bauran pemasaran, tahap pelaksanaan yaitu melaksanakan alokasi sumberdaya pemasaran, dan sedangkan tahap pelaksanaan yaitu melaksanakan sumber daya pemasaran,serta tahap pengendalian mengevaluasi kinerja perusahaan.
3. Strategi Manajemen Pemasaran
gambar : strategi manajemen pemasaran
Strategi manajemen pemasaran meliputi 3 aktivitas penting,yaitu menyusun perencanan, pengendalian, dan melaksanakan.
Menurut Kotler (2000:64),strategi pemasaran yang berorientasikan pasar ialah berupa proses manajerial untuk menngembangkan dan menjaga agar tujuan,keahlian dan sumber daya organisasi sesuai dengan peluang pasar yang terus berubah. Tujuannya ialah untuk membentuk serta menyempurnakan usaha bisnis dan produk perusahaan sehingga memenuhi target laba dan pertumbuhan.
Untuk melakukan strategi perancanaan bisnis dapat dilaksanakan melalui 4 tahapan, yaitu :
a. Mendefinisikan misi korporasi (defining the corporate mission)
b. Menetapkan unit bisnis Strategy (estabilshing strategic business units)
c. Mengalokasikan sumber daya ke masing-masing SBU (Assigning Resource to each SBU)
d. Merencanakan bisnis baru,merampingkan bisnis lama (planning new businesses,downsizing older businesses)
4. Pengembangan Strategi Pemasaran
Agar suatu perusahaan dapat melakukan pengembangan strategi pemasaran mereka,dapat dilihat pada contoh permisalan sbb :
"misalkan sebuah perusahaan besar atlas yang beroperasi dalam bidang industri memutuskan untuk menjadikan pasar mesin tik elektronik konsumen rumah tangga sebagai sasarannya. Maka atlas perlu mengembangkan sebuah strategi diferensiasi dan penentuan posisi (positioning)untuk pasar sasaran tersebut. Setelah atlas meakukan peluncuran,maka atlas harus menentukan strategi produk dan dimodifikasikan pada tahap-tahap siklus hidup produk yang berbeda,seperti : pengenalan,pertumbuhan,kematangan, dan penurunan. Selanjutnya,pilihan strategi akan bergantung pada apakah perusahaan memainkan peranan sebagai pemimpin pasar,penantang,pengikut,atau pencari celah pasar. Akhirnya,strategi harus diselaraskan dengan peluang dan tantangan global yang selalu berubah-ubah.
sumber :
laksana,fajar,2008,manajemen pemasaran pendekatan praktis,yogyakarta:graha ilmu
Kotler,dr.philip,1997,manajemen pemasaran edisi revisi jilid 1,jakarta : PT Prenhallindo, 2008, manajemen pemasaran edisi 13 jilid 1,jakarta : Erlangga
Tidak ada komentar:
Posting Komentar